4 Layanan Penyingkat Url Terbaik


Terkadang anda menemukan link atau alamat website yang sangat panjang, namun tahukah anda bahwa link yang sangat panjang dapat dipersingkat dengan berbagai situs layanan shortenurl yang banyak sekali bertebaran di internet.

Nah cara kerja dari layanan shortenurl adalah mengubah link yang semula panjang menjadi pendek namun link tersebut jika dibuka mengarah ke link yang sebenarnya yaitu link yang panjang, jadi hanya untuk perantara saja.

Tautan atau link yang di singkat dari layanan shortenurl  tidak bisa aktif selamanya, pemillik layanan atau situs shortenurl dapat menghapus link sewaktu-waktu jika diperlukan.

Dibawah ini adalah beberapa penyedia layanan shortenurl yang biasa digunakan oleh segelintir orang.

1. Goo.gl


Layanan shortenurl yang dimiliki google dengan websitenya yaitu goo.gl. Di rilis tahun 2012 ketika saat itu layanan ini sedang terkenal. Jika anda ingin menyingkat link atau url yang panjang gunakan saja layanan google ini karena dapat melacak jumlah klik yang diterima dari seseorang yang mengklik tautan anda.

2. Bitly.com


Merupakan layanan penyingkat url tertua yang sudah populer sejak dahulu dan digunakan oleh banyak orang, layanan ini dapat melihat statistik dari url yang kita buat dan bisa melakukan pelacakan secara instan terhadap url anda.


3. Adf.ly



Selain bisa menyingkat url, situs ini dapat menghasilkan uang dari jumlah penayangan link anda. Setiap 1000 klik url, layanan ini memberikan uang sebanyak $4, lumayan kan? Namun disisi lain iklan dari layanan ini kadang mengganggu.

4. Tinyurl.com



Layanan shorten url ini bisa membuat link dengan menulis sendiri nama link dibelakang url tinyurl.com. Misal link : https://singgahbae.blogspot.com/2018/03/smartphone-dengan-baterai-16000-mah.html menjadi https://tinyurl.com/singgahbae.
Nah, mudah untuk diingat bukan? dan tinyurl juga menjamin linknya tidak pernah kadaluwarsa.

Jika anda mempunyai informasi tentang hal-hal terkait diatas, silahkan isi di kolom komentar dibawah agar artikel ini menjadi lengkap dan bermanfaat bagi semua orang.

Semoga bermanfaat.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »